DETAIL BERITA

Informasi & Kegiatan MAN 1 POLMAN

Berita Detail

PORSENI MAN 1 POLMAN 2025

Dipublikasikan pada 08 Dec 2025

MAN 1 Polewali Mandar Gelar Pembukaan PORSENI Antar Kelas Tahun 2025

DOKUMENTASI KLIK DISINI

Mapilli (Humas MAN 1 Polman) - MAN 1 Polewali Mandar resmi membuka kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) antar kelas pada Senin, 8 Desember 2025, kegiatan yang dipusatkan di lapangan utama madrasah ini berlangsung meriah.

Pembukaan PORSENI tahun ini dihadiri oleh PLT Kepala MAN 1 Polman, para Wakil Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha, dewan guru dan staf, serta seluruh siswa dan siswi.

Rangkaian pembukaan diawali dengan devile peserta dari seluruh kelas, yang menampilkan kekompakan serta kreativitas masing-masing. Suasana semakin semarak ketika para peserta menunjukkan kreativitas dan semangat sportivitas mereka saat melintasi area lapangan.

Acara kemudian dilanjutkan dengan upacara pembukaan yang dipimpin langsung oleh PLT Kepala MAN 1 Polman, ibu Dahniar Rahman, S.Pd., M.Pd. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia serta peserta yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat dalam menyukseskan kegiatan PORSENI tahun ini.

Beliau juga menegaskan bahwa pentingnya kegiatan PORSENI ini, sebagai wadah untuk menumbuhkan bakat dan potensi siswa di bidang olahraga maupun seni.

“Semoga melalui kegiatan ini akan lahir bibit-bibit unggul yang mampu berprestasi, baik di bidang olahraga maupun seni,” tutur beliau.

Pada pelaksanaan tahun ini, PORSENI MAN 1 Polman mempertandingkan enam cabang olahraga serta tujuh cabang seni, yang diharapkan dapat menjadi ajang kompetisi sekaligus sarana mempererat persaudaraan antarsiswa.

Kembali ke Berita